Siapa yang tidak mengenal pasangan selebriti Hollywood terkenal David dan Victoria Beckham? Namanya tentu sudah tak asing lagi dikancah internasional.
David dan Victoria Beckham sering sekali merebut perhatian, seperti saat ini. Mereka kembali merebut perhatian banyak orang dan media karena kerajaan bisnisnya berhasil membayar dividen senilai 28,95 juta poundsterling atau Rp 526,49 miliar selama dua tahun terakhir.
Ini dibuktikan dari akun untuk Beckham Brand Holdings yang menunjukkan, erusahaan tersebut membayar dividen senilai 10,2 juta poundsterling atau Rp 185,5 miliar pada 2016. Kemudian membayar 18,75 juta poundsterling atau Rp 340,99 miliar pada tahun 2017, seperti dilansir daribusinessinsider.sg, Selasa (26/12/2017).
Seorang juru bicara Beckham mengkonfirmasi bahwa dividen tersebut dibayarkan setara kepada tiga pemegang saham perusahaan, yaitu mantan Spice Girl Victoria Beckham, pensiunan pesepakbola David Beckham, dan mantan manajer Victoria Beckham Simon Fuller.
Ini berarti pasangan Victoria dan David Beckham yang telah menikah sejak tahun 1999 ini, menghasilkan 19,3 juta poundsterling atau Rp 350,99 miliar. Itu setara sekitar 400 ribu poundsterling atau Rp 7,27 miliar per bulan untuk masing-masing selama periode dua tahun.
Beckham Brand Holdings merupakan bisnis pasangan tersebut. Ini termasuk label fashion high-end Victoria Beckham dan DB Ventures, sebuah perusahaan yang mengendalikan hak gambar David.
Beckham Brand Holdings menghasilkan keuntungan 16,19 juta poundsterling atau Rp 294,43 miliar pada tahun lalu. Sementara pendapatannya sebesar 47,52 juta poundsterling atau Rp 864,21 miliar.
Pendapatan di DB Ventures sendiri meningkat sebesar 1 juta poundsterling atau Rp 18,18 miliar menjadi 11,12 juta poundsterling atau Rp 202,23 berkat kemitraan dengan beberapa perusahaan, seperti Diageo, LVS Group, dan AIA Vitality.
Selain itu, pembayaran satu kali dari Global Brand Group yang terdaftar di Hong Kong atas kesepakatan pemberian lisensi gambar membantu mendorong laba di DB Ventures menjadi 24,9 juta poundsterling atau Rp 452,84 miliar.
Perusahaan fashion Victoria Beckham memiliki pendapatan sebesar 36,3 juta poundsterling atau Rp 660,16 miliar tahun lalu, namun menurut Business Insider, kerugian kelompok tersebut meningkat sebesar 78 persen menjadi 8,4 juta poundsterling atau Rp 152,76 miliar karena investasi yang tinggi.
David dan Victoria Beckham sendiri termaksud pasangan yang memiliki kekayaan bersih gabungan bernilai fantastis, yaitu senilai US$ 450 juta atau Rp 6,10 triliun (kurs US$ 1=Rp 13.577). Namanya telah masuk ke dalam daftar Forbes sebagai salah satu pasangan terkaya di dunia.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar